Kumpulan Tempat – Tempat Wisata Bersejarah Di Jogja

Jogja memang terkenal karena memiliki destinasi wisata yang bisa dikunjungi oleh para wisatawan. Namun selain terkenal sebagai kota yang memiliki destinasi wisata, jangan lupa juga kalua Jogja ini merupakan kota yang mendapatkan julukan Kota Pelajar. Untuk itu sebaiknya saat mengunjungi Jogja janganlah hanya mengunjungi tempat wisatanya saja tapi kunjungi juga tempat wisata sejarahnya.

Tempat – tempat wisata di Jogja memang memiliki keindahan yang luar biasa, tapi jangan lupa juga bahwa dibalik keindahan tempat tersebut ada sejarah yang terjadi. Nah, untuk anda yang memang menyukai kunjungan wisata yang juga membahas tentang seluk – beluk sejarahnya, maka kota Jogja ini cocok untuk anda kunjungi, karena di kota ini banyak sekali wisata sejarah yang bisa anda jelajahi.

Tidak perlu khawatir kalua wisata ke tempat bersejarah ini akan membosankan, karena sesampainya disana anda akan dimanjakan dengan pemandangan bangunan bersejarah yang sangat artistik. Kira – kira wisata bersejarah apa saja yang bis akita kunjungi di Jogja? Berikut kita akan bahas ulasannya.

  1. Candi Borrobudur

Candi Borrobudur dibangun pada abad ke-8 dan merupakan peninggalan dari Buddha. Candi Borrobudur menjadi kuil buddha terbesar di dunia dan salah satu monument buddha terbesar di dunia. Walaupun Candi Borrobudur dijadikan tempat untuk beribadah bagi umat Buddha. Namun, kecantikan sangat menjadi daya tarik bagi wisatawan yang datang berkunjung.

  1. Candi Prambanan

Candi Prambanan merupakan sebuah tempat bersejarah sebagai warisan terbesar dari Hindu di Indonesia. Candi Prambanan sangat terkenal dengan salah satu kisahnya mengenai cinta Bandung Bondowoso dengan Roro Jonggrang. Tidak hanya hal tersebut, tetapi banyak juga cerita mengenai hal mitos yang patut diulik. Ukiran relief pada candi prambanan dapat menjelaskan semua kisah yang hadir di dalamnya.

  1. Candi Ratu Boko

Candi Ratu Boko banyak dikenal dengan nama Istana Ratu Boko. Candi ini menawarkan banyak tempat yang unik dan artistik dengan tampilan batu bersusunnya. Dengan keindahan dan keunikan tempatnya, maka Candi Ratu Boko banyak dijadikan sebagai spot foto.

  1. Museum Ullen Sentalu

Museum yang berlokasi di Kaliurang, Yogyakarta ini merupakan tempat yang menawarkan budaya serta kehidupan para bangsawan di masa Dinasti Mataram. Oleh karena itu, tak heran bangunannya menggunakan arsitektur gothic Eropa abad pertengahan dan Jawa dengan konsep yang tampak megah dan apik. Ullen Sentalu pernah menjadi museum tercantik di Indonesia pada tahun 2018.

  1. Goa Jomblang

Jika ingin mengunjungi tempat yang bernuansa alam yang natural, maka anda wajib mengunjuki Goa Jomblang yang terletak di Gunung Kidul, Yogyakarta. Goa Jomblang memiliki keunikan yang menakjubkan dengan mulut di permukaan tanah berupa hamparan stalaktit, stalakmit, dan vegetasi di dalam gua. Selain itu, terdapat pula sungai yang mengalir sehingga menjadi pemandangan yang indah.

  1. Keraton Yogyakarta

Yogyakarta adalah kota yang sangat kental dengan adat istiadat dan warisan leluhur. Keraton Yogyakarta adalah salah satu bentuk warisan yang masih dijaga dan dilestarikan. Jika sedang berada di Yogyakarta menjadi suatu kewajiban untuk mengunjungi Keraton Yogyakarta, karena di sana banyak terdapat benda – benda bersejarah yang memiliki arsitektur mewah, megah, dan lapang.

  1. Taman Sari

Taman Sari dulunya adalah sebuah kebun kerajaan yang sangat luas sampai mencapai 10 hektare. Saat ini, Taman Sari dialokasikan menjadi tempat wisata yang sudah banyak dikunjungi oleh berbagai pengunjung. Kesan eksotis, misterius, dan murni yang ditonjolkan oleh Taman Sari menjadi daya Tarik bagi kalangan pengunjung.

By admin